Apa itu If Else? If Else adalah sebuah statemen untuk menentukan sebuah kondisi (true atau false) dengan syarat yang harus dipenuhi. Jika syarat dipenuhi akan bernilai true dan jika sebaliknya akan bernilai false. Dan masing-masing dari kondisi tersebut akan menjalankan perintah yang sudah ditentukan.
Untuk program kali ini adalah tebak angka, cara kerjanya adalah kita membuat 2 variabel. Variabel pertama untuk kunci atau jawabannya dan yang kedua untuk input tebakannya. Kemudian, kita tentukan kondisinya jika inputan sama dengan jawabannya maka kondisi akan true dan menampilkan sebuah kalimat "tebakan benar" jika sebaliknya maka akan menampilkan kalimat "tebakan salah".
1. Sepeti biasa, include iostream dan using namespace std.
#include <iostream>
using namespace std;
2. Buat 2 variabel dengan tipe integer, misalnya variabel tebakan untuk jawabannya, misalnya 50. Dan input_tebak untuk menebak angka jawabannya. Kalian bisa menulis variabel diluar maupun di dalam int main(), tidak ada masalah.
int tebakan = 50;
int input_tebak;
3. Buat inputannya dengan kalimat "Masukkan tebakan: " kemudian arahkan ke variabel input tebak.
cout << "masukkan tebakan: ";
cin >> input_tebak;
4. Disini kita akan membuat if else statement, kita buat kondisi yang true terlebih dulu dengan syarat jika input tebak sama dengan tebakan, kemudian beri perintah "tebakan benar".
if (input_tebak == tebakan){
cout << "Tebakan Benar";
}
5. Gunakan "Else" untuk sebaliknya dan menampilkan kalimat "tebakan salah".
else {
cout << "Tebakan Salah";
}
6. Run Program maka hasilnya kurang lebih seperti dibawah ini:
Jika kalian masih bingung dan terdapat error, silahkan menuju postingan #3 Tebak Angka (Source Code dan Video) disana terdapat video dan source codenya yang bisa kalian copy paste. Sekian postingan kali ini, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian. Terimakasih..
Komentar
Posting Komentar
Note: "Postingan ini kurang jelas atau sulit dipahami? silahkan berikan komentar disini"