Langsung ke konten utama

Apa itu QR Code?

Definisi 

QR Code adalah suatu jenis kode matriks dua dimensi, di evolusi dari kode matriks satu dimensi yang disebut barcode, barcode adalah kode batang yang biasa kita temukan di kemasan makanan, minuman, barang, atau alat-alat lainnya dan bentuknya satu dimensi, kemudian di kembangkan lagi menjadi dua dimensi dan menjadi QR Code. 

Dikembangkan oleh Denso Wave, sebuah divisi Denso Corporation yang merupakan sebuah perusahaan Jepang dan dipublikasikan pada tahun 1994  Penggunaan kode QR sudah sangat lazim di Jepang Hal ini dikarenakan kemampuannya menyimpan data yang lebih besar daripada kode batang sehingga mampu mengkodekan informasi dalam bahasa Jepang sebab dapat menampung huruf kanji. Kode QR telah mendapatkan standardisasi internasional dan standardisasi dari Jepang berupa ISO/IEC18004 dan JIS-X-0510 dasasan telah digunakan secara luas melalui ponsel di Jepang

QR merupakan singkatan dari Quick Response atau jika di artikan adalah respon cepat, yang sesuai dengan tujuannya adalah untuk menyampaikan informasi dengan cepat dan mendapatkan respons yang cepat pula, berbeda dengan kode batang yang hanya menyimpan informasi secara horizontal, kode QR mampu menyimpan informasi secara horizontal dan vertikal, oleh karena itu secara otomatis Kode QR dapat menampung informasi yang lebih.

Perkembangan

Awalnya kode QR digunakan untuk pelacakan kendaraan bagian di manufaktur, namun kini kode QR digunakan dalam konteks yang lebih luas, termasuk aplikasi komersial dan kemudahan pelacakan aplikasi berorientasi yang ditujukan untuk pengguna telepon seluler. Di Jepang, penggunaan kode QR sangat populer, hampir semua jenis ponsel di Jepang bisa membaca kode QR sebab sebagian besar pengusaha di sana telah memilih kode QR sebagai alat tambahan dalam program promosi produknya, baik yang bergerak dalam perdagangan maupun dalam bidang jasa. Pada umumnya kode QR digunakan untuk menanamkan informasi alamat situs suatu perusahaan. Di Indonesia, kode QR pertama kali diperkenalkan oleh KOMPAS. Dengan adanya kode QR pada koran harian di Indonesia ini, pembaca mampu mengakses berita melalui ponselnya bahkan bisa memberi masukan atau opini ke reporter atau editor surat kabar tersebut.

Fungsinya

Kode QR berfungsi bagaikan hipertaut fisik yang dapat menyimpan alamat dan URL, nomor telepon, teks dan sms yang dapat digunakan pada majalah, surat harian, iklan, pada tanda-tanda bus, kartu nama ataupun media lainnya. Atau dengan kata lain sebagai penghubung secara cepat konten daring dan konten luring. Kehadiran kode ini memungkinkan audiens berinteraksi dengan media yang ditempelinya melalui ponsel secara efektif dan efisien. Pengguna juga dapat menghasilkan dan mencetak sendiri kode QR untuk orang lain dengan mengunjungi salah satu dari beberapa ensiklopedia kode QR .

Kepentingan komersial

Desain QR memungkinkan penggunanya untuk memasukkan logo perusahaan, klip video ataupun foto ke kode QR, tanpa menghilangkan substansi informasi apapun dari sumber yang dimasukkan. Contoh penggunaan kode QR yang didalamnya memuat konten klip video adalah kode QR yang digunakan oleh kelompok penyanyi dari Inggris bernama Pet Shop Boys pada tahun 2007. Ketika kode dipindai dengan benar, maka pengguna akan diarahkan ke situs Pet Shop Boys. Selain itu pada tahun 2009 kode QR digunakan untuk kampanye pemasaran Movie 9 di San Diego Comic Con. Pada saat itu, pelanggan diberikan kartu yang menampilkan kode QR yang telah terintegrasi dengan karya seni yang bersangkutan. Jadi, pelanggan dapat mengakses cuplikan film melalui kode QR tersebut.

Kepentingan pendidikan

Kode QR juga mulai digunakan untuk kepentingan pendidikan, bukan sebatas penelitian, salah satunya untuk presensi perkuliahan.[1] Selain untuk presensi perkuliahan, dunia pendidikan juga menggunakannya sebagai sarana validasi ijazah dan transkrip nilai untuk mempermudah otentikasi ijazah dan transkrip secara waktu nyata[2]. Sedangkan untuk perpustakaan, kode QR digunakan untuk pembayaran denda dan layanan yang umumnya disediakan di perpustakaan[3] Kode QR dapat dipasang pada kartu pelajar, sehingga akan mempermudah proses absensi siswa, dan mempermudah akses bagi para siswa, guru, dan orang tua murid kepada informasi proses belajar mengajar.

Kepentingan Umum

Kode QR dapat dimanfaatkan sebagai keamanan makanan dengan cara menambahkan kode QR yang berisikan data-data mengenai kandungan nutrisi dan masa kedaluwarsa pada tiap label makanan sehingga pelanggan dapat merasa lebih aman dalam memilih makanan yang dibeli sebab mereka dapat mengetahui informasi-informasi tentang makanan tersebut. Di Jepang, hal ini telah diterapkan oleh McDonald. Terdapat 19 jenis " sandwich " yang diberi kode QR yang mengandung informasi alergi, jumlah kalori dan nutrisi yang terkandung dalam sandwich tersebut. Selain itu kode QR juga dapat diberikan di halte bus, sehingga penumpang dapat mengetahui keberadaan bus yang sedang ditunggu. Cara kerjanya adalah dengan memberikan hipertaut ke kamera CCTV di setiap jalan melalui koneksi internet pada ponsel.

Seperti yang sudah dijelaskan, QR Kode lebih cepat responnya dan memiliki fungsi yang lebih kompleks. Kita sendiri juga bisa membuat QR Kode untuk berbagai keperluan, silahkan di cek di postingan berikutnya tentang Cara membuat QR Code tanpa Software.

Sekian postingan tentang QR Code semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua. Terimakasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3 Cara Mendapatkan Uang dari YouTube

YouTube bukan cuma platform hiburan, tapi juga ladang cuan! Pelajari 3 cara top cuan di YouTube: pasang iklan, raih Super Chat & Super Sticker, dan konten eksklusif YouTube Premium. Jangan lupa tips bikin konten raja biar cuanmu terbang! YouTube adalah platform media sosial yang populer untuk berbagi video. Selain untuk hiburan, YouTube juga bisa menjadi sumber penghasilan bagi para kreator konten. Berikut adalah 3 cara untuk mendapatkan uang dari YouTube: 1. Iklan Cara paling umum untuk mendapatkan uang dari YouTube adalah dengan menampilkan iklan di video kalian. Ketika penonton menonton video kalian, mereka akan melihat iklan. YouTube akan membayar kalian berdasarkan jumlah penayangan iklan tersebut. 2. Super Chat dan Super Sticker Super Chat dan Super Sticker adalah fitur yang memungkinkan penonton untuk memberikan dukungan finansial kepada kalian para kreator konten. Super Chat adalah pesan yang muncul di bagian atas layar selama 5 menit, sedangkan Super Sticker adalah stiker

Coding C++ di Android #1 Biodata (Source Code dan Video)

Kalian yang membaca artikel ini, mungkin sudah melihat video tutorial saya Coding Menggunakan Android di Youtube. Membuat biodata dengan input dari user step by step dari awal hingga akhir, dalam video tersebut saya menyiapkan sebuah source codenya atau salinan kodingnya di blog ini. Dalam video tersebut saya juga menjelaskan apa itu variabel dan bagaimana cara menulisnya, menganalisis variabel yang dibutuhkan dan kemudian menjalankan programnya.   Buat yang belum nonton silahkan di tonton dulu, beri komentar kurangnya apa dan kritikan juga gak masalah agara kedepannya atau video selanjutnya menjadi lebih baik dan mudah untuk dipahami. Source code: #include <iostream> using namespace std; //variabel string nama; int tglLhr; int umur; string dmsl; //main program int main(int argc, char *argv[]) { //input ke variable cout << "Masukkan nama kamu: "; cin >> nama; cout << "Masukkan Tanggal lahir: "; cin >> tglLhr; cout << "Ma

Coding di Android C++: #2 Kalkulator Sederhana (Source Code dan Video)

Pada sebelumnya, saya sudah membagikan source code  dan video tutorial pertama Coding di Android #1 biodata beserta tutorial dalam kodingnya. Kali ini saya akan membagikan source code dari tutorial kedua yaitu membuat kalkulator sederhana. Dalam channel youtube saya juga sudah ada videonya silahkan di tonton agar lebih mudeng dan lebih jelas.  Video Tutorial C++ Membuat Kalkulator Pada video tersebut mungkin masih banyak kekurangannya, saya harap jika kalian punya masukan atau saran silahkan komen di video tersebut atau komen di sini agar menjadi pembelajaran juga untuk diri saya sendiri supaya kedepannya menjadi lebih baik lagi. Source Code Kalkulator #include <iostream> using namespace std; int angka1; int angka2; int main(){ cout << "angka pertama: "; cin >> angka1; cout << "angka kedua: "; cin >> angka2; //hasil //tambah cout << "Hasil Tambah: "; cout << angka1 + angka2; cout << endl; //kurang